Budidaya Babi

Mr. VJa

Dalam tradisi Nias, babi merupakan faktor penting  yang tidak dapat tergantikan dengan yang lain, mulai dari menjamu tamu hingga mensahkan suatu keputusan adat. 
Budidaya babi adalah bisnis yang cemerlang mengingat bisnis ini sangat sedikit peminatnya; dan jika anda ingin terjun pada agribisnis ini, anda harus tau beberapa hal mendasar selain modal yaitu:

a.    Pembuatan Kandang 

Sama seperti hewan ternak lainnya, budidaya babi juga membutuhkan kandang, mulai dari yang sederhana dengan ansumsi biaya kurang dari satu juta hingga puluhan juta untuk kandang ala modern.
Tentunya pembuatan kandang babi tersebut di dasarkan oleh beberapa pertimbangan seperti anakan, indukan dan pedaging. Namun yang perlu di perhatikan lokasi kandang berjauhan lingkungan masyarakat.


b.    Pemilihan bibit Unggul
Tentunya pengadaan bibit yaitu indukan babi dan pejantannya harus yang sehat dan tidak bercacat serta jenis babi yang akan dibudidayakan. Biasanya para peternak babi diawali dengan indukan tiga ekor sedangkan pejantanya satu ekor.

c.     Pakan
Peternakan babi tidak akan bisa berjalan jika tidak akan pakan. Tanpa memberikan pakan, babi tidak akan bisa tumbuh dengan baik atau bahkan malah mati. Supaya babi bisa tumbuh dengan optimal, anda harus memberikan pakan yang tepat.

d.    Suplemen dan Obat
Agar babi dapat bertumbuh dengan lebih optimal sekaligus mencegah serangan penyakit, anda harus memberikan suplemen dan obat yang tepat. Suplemen perlu anda berikan setiap hari untuk menunjang kesehatannya.

e.    Peralatan Lainnya
Anda juga akan membutuhkan berbagai macam peralatan  yaitu : 
1. Peralatan Utama.
   Wadah penyimpanan makanan
2. Peralatan Penunjang.
   Perlengkapan kebersihan

3. Peralatan Pelengkap.
   Tong sampah, Alat pemadam kebakaran, Tempat pengolahan limbah


2.    Syarat Ternak Babi
Demi kelancaran dan kenyamanan usaha ternak babi, ada beberapa persyaratan yang harus anda penuhi. Beberapa syarat yang harus anda ketahui ketika ingin membuka peternakan babi adalah sebagai berikut ini:

Menentukan lokasi peternakan yang jauh dari pemukiman menjadi salah satu syarat yang utama ketika anda akan membuat kandang babi. Kotoran dan sisa sisa pakan yang sudah membusuk bisa menimbulkan bau dan bakteri yang mengakibatkan pencemaran pada lingkungan, penyebaran penyakit. Karena itu pilihlah lokasi peternakan yang berjauhan dari pemukiman.

Lokasi bebas dari banjir dan hewan pemangsa.



c.     Surat Perizinan
Legalitas usah tentu sangat di perlukan yang tetunya dalam hal pengurusannya membutuhkan berbagai syarat telah diatur dalam peraturan pemerintah yang dinaungi oleh Dinas Pertanian dan Menteri Pertanian.
Namun yang anda perhatikan bahwa dalam pengurusan legalitas usaha sering di manfaatkan oleh oknum 'PENGKHIANAT MASYARAKAT' untuk mendapatkan keuntungan. Jika anda menemukan hal tersebut segera laporkan ke instansi anti korupsi.


3.    Pemilihan Kandang Babi========================================
Memiliki kandang yang tepat menjadi salah satu syarat dalam membuka peternakan babi. Kandang yang bagus akan menunjang pertumbuhan babi. Begitu sebaliknya, kandang yang buruk akan mengganggu pertumbuhan babi. Karena itu, perhatikan hal ini ketika memilih kandang babi:

a.    Jenis Kandang
Ada dua jenis kandang yang bisa anda pilih untuk babi, yaitu kandang tunggal dan kandang ganda. Sistem kandang tunggal hanya terdiri dari satu baris, sedangkan kandang ganda terdiri atas dua baris.

b.    Syarat Kandang Babi
Anda harus membuat kandang yang ideal untuk babi. Kandang yang tidak ideal akan membuat babi mudah sakit sehingga bisa mengganggu pertumbuhannya. Beberapa persyaratan untuk kandang babi adalah sirkulasi udara, ukuran, dan kebersihan.

Suhu dan kelembapan udara kandang yang tidak ideal membuat babi mudah terserang penyakit. Karena itu, buatlah sirkulasi udara yang tepat untuk babi. Ukuran kandang babi juga harus tepat agar babi masih bisa bergerak.

Buatlah kandang babi yang mudah dibersihkan untuk menghindari serangan penyakit. Kandang yang kotor menjadi sarang penyakit.

c.     Ukuran Kandang Babi
Memperhatikan ukuran kandang babi menjadi salah syarat dalam membangun kandang yang ideal. Ketika akan mengukur kandang babi, anda harus mengetahui fungsi kandang itu terlebih dahulu. Kandang untuk bibit babi tentu memiliki ukuran yang berbeda dengan kandang penggemukan.

Untuk kandang indukan babi, ukuran kandang 2,5 x 3 meter sudah cukup untuk menampung hingga 10 ekor babi. Kandang berukuran 2 x 3 meter lebih cocok untuk kandang babi pejantan. Sedangkan ukuran kandang yang lebih besar diperlukan untuk babi dalam proses penggemukan.

Untuk lebih detail Anda mempelajari jenis kandang sapi yang akan digunakan, berikut penjelasan mengenai Jenis Kandang Babi dan Penggunaanya.

4.    Cara Ternak Babi Untuk Pemula
Bisnis ternak babi tidak akan bisa berjalan dengan lancar kalau anda tidak tahu cara beternak babi yang tepat. Anda harus mengetahui langkah-langkah ternak babi dari paling dasar, seperti pemilihan kandang, memilih induk babi, pemberian pakan, dan pengendalian penyakit.

a.    Memilih Jenis Babi
Ada 5 jenis babi yang cukup terkenal di Indonesia, seperti babi veredeld duits landvarken, yorkshire, landrace, duroc, dan berkshire. Kelima jenis babi tersebut memiliki sifat yang unggul sehingga lebih mudah gemuk.

Bukan hanya memilih jenis babi saja, anda juga harus memperhatikan cara pemilihan bibit babi yang sehat dan berkualitas.

b.    Persiapan Kandang Babi
Perhatikan sistem, jenis, dan fungsi kandang ketika akan mempersiapkan kandang untuk babi. Setidaknya, anda butuh 3 kandang berdasarkan fungsinya. Beberapa kandang yang harus anda miliki adalah kandang indukan, kandang pejantan, dan kandang penggemukan.

c.     Penggemukan Babi
Salah satu tujuan peternakan babi adalah menjual dagingnya sehingga butuh cara penggemukan yang efektif dan cepat. Cara menggemukan babi yang tepat adalah dengan pencegahan penyakit dan pemberian pakan yang tepat.

Proses budidaya babi tentu disesuaikan dengan kebutuhan salah satunya dengan mengikuti panduan Cara Budidaya Ternak Babi Untuk Pemula.
5.    Pakan untuk Babi
Pertumbuhan babi sangat berpengaruh pada pakan yang anda berikan karena babi hanya mendapatkan nutrisi dari pakan. Memberikan pakan yang tepat menjadi hal mutlak dalam kesuksesan bisnis ternak babi. Perhatikan beberapa hal ini saat anda memberikan pakan untuk babi:

a.    Mengandung Protein
Protein merupakan zat yang sangat penting dalam proses pertumbuhan babi. Agar babi bisa cepat gemuk dan tetap sehat, maka anda harus memberikan pakan yang kaya akan protein. Protein juga bisa membantu proses penyembuhan babi yang sedang sakit.

Beberapa pakan yang mengandung protein yang tinggi adalah tepung ikan, susu skim, dan bungkil kacang kedelai.

b.    Mengandung Karbohidrat dan Lemak
Selain protein, babi juga membutuhkan karbohidrat dan lemak sebagai sumber energi utama. Kombinasi antara protein, karbohidrat, dan lemak akan membuat babi lebih cepat gemuk. Beberapa pakan yang tinggi akan sumber energi adalah dedak padi dan jagung.

c.     Penunjang Pakan
Berikan juga pakan tambahan yang mengandung berbagai mineral dan vitamin untuk babi. Anda bisa menambahkan Suplemen Organik Cair GDM Spesialis Peternakan ke pakan atau minuman babi.

Suplemen Organik Cair GDM Spesialis Peternakan mengandung berbagai mineral dan vitamin yang akan membuat babi menjadi lebih sehat. Selain itu, suplemen ini juga mengandung bakteri baik yang membuat pencernaan babi jadi lebih sehat.

Untuk mengetahui ukuran yang tepat dalam menakar kebutuhan pakan babi, Anda bisa mempelajari secara lengkap berikut Jenis Pakan Babi dan Cara Pembuatannya.

6.    Cara Pengendalian Penyakit Babi
Babi adalah hewan yang kotor merupakan salah satu mitos yang terbentuk karena manajemen peternakan yang buruk. Sebenarnya babi adalah hewan yang cukup bersih dan bisa terserang penyakit jika tinggal di tempat yang kotor. Selain menjaga kebersihan, ada cara lain untuk mengendalikan penyakit pada babi:

a.    Pemberian Suplemen
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, suplemen yang tepat harusnya mengandung mineral dan vitamin dalam jumlah yang cukup banyak. Agar bisa lebih optimal dalam mencegah penyakit, suplemen harus diberikan setiap hari untuk babi.

b.    Pemberian Vaksin
Beberapa penyakit pada babi juga
bisa menular dengan sangat cepat sehingga lebih baik dicegah terlebih dahulu. Salah satu tindakan pencegahan yang dapat anda lakukan adalah pemberian vaksin. Konsultasikan dengan tenaga kesehatan 

Budidaya babi2
b.    Pemberian Vaksin
Beberapa penyakit pada babi juga bisa menular dengan sangat cepat sehingga lebih baik dicegah terlebih dahulu. Salah satu tindakan pencegahan yang dapat anda lakukan adalah pemberian vaksin. Konsultasikan dengan tenaga kesehatan dalam program pemberian vaksin untuk babi.

c.     Menjaga Kondisi Kandang
Kebersihan adalah salah satu cara menjaga kondisi kandang yang tepat untuk babi. Selain itu, suhu, kelembapan udara, dan cahaya matahari juga tidak boleh dilupakan.

Kandang babi yang baik memiliki suhu dan kelembapan udara yang tidak terlalu tinggi sehingga bisa membuat babi bernapas dengan baik. Usahakan juga kandang memiliki akses cahaya matahari ke dalam kandang.

Jenis penyakit pada babi perlu teknis yang tepat untuk menanganinya, maka perlu Anda ketahui juga langkah penanganannya berikut Jenis Penyakit Babi dan Cara Mengatasinya.

7.    Pemasaran Babi
Daya konsumsi daging babi di Indonesia memang tidak setinggi hasil peternakan lainnya. Namun, masih ada pangsa pasar yang bisa menjadi target anda. Kenali beberapa target market anda ketika ingin memasarkan hasil peternakan babi.

a.    Supermarket
Beberapa supermarket menyediakan hasil olahan daging babi mentah. Anda bisa bekerja sama dengan pihak supermarket sebagai pemasok daging babi. Tentu saja ada beberapa peraturan dari pihak supermarket yang harus anda patuhi.

b.    Restoran
Masih ada beberapa restoran yang menyediakan daging babi sebagai menu andalan. Tawarkan kepada pihak restoran untuk memasok daging babi dari peternakan anda. Tunjukkan kelebihan anda, seperti lebih murah dan bisa memasok daging babi dalam jumlah yang banyak.

c.     Pasar Online
Kelebihan dari pasar online dibandingkan memasok ke supermarket dan restoran adalah pangsa pasar yang lebih luas. Anda bisa menjangkau seluruh Indonesia hingga ke luar negeri. Namun, menjaga kesegaran daging yang dikirim ke tempat jauh menjadi tantangan yang harus anda pikirkan.















Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)